Kamis, 09 Mei 2019

Tips Traveling Saat Berpuasa

Tips Traveling Saat Berpuasa
Tips Tetap Nyaman Traveling Saat Berpuasa - Memasuki bulan Ramadhan semua umat Muslim di dunia ini wajib menjalankan ibadah puasa. Namun, bagi pecinta traveling terkadang kewajiban berpuasa akan mengganggu hobi nya.

Walau bagaimanapun juga, sebagai umat muslim yang taat kepada Agama dan Tuhan nya, tetap harus menjalankan ibadah puasa karena hal tersebut merupakan kewajiban bagi semua umat muslim.

Untuk itu, ada beberapa tips yang bisa kamu simak pada artikel ini supaya kewajiban dan hobi traveling kamu tetap berjalan dengan lancar.


1. Pilih Destinasi Yang Ramah Umat Muslim

Portonews.com
Pada saat kamu sedang berpuasa, lebih baik pilih destinasi yang ramah umat muslim. Sehingga kamu akan dengan mudah menemukan tempat-tempat ibadah sholat. Selain itu, apabila kamu memilih destinasi yang ramah umat muslim, pada saat tiba waktunya untuk berbuka puasa, kamu akan dengan mudah menemukan makanan halal untuk membatalkan puasa Mu.

2. Jangan Lupa Membawa Alat Ibadah

Reddoorz.com
Meskipun kamu sedang traveling, jangan sampai kamu melupakan kewajiban sholat lima waktu ya, apalagi sedang berpuasa dan di bulan Ramadhan. Jadi, saat packing perlengkapan yang akan di bawa untuk traveling, jangan lupa bawa juga peralatan sholat ya, seperti sarung dan peci untuk laki-laki dan mukenah untuk perempuan.

Walaupun kamu memilih destinasi yang ramah umat muslim dan banyak tempat-tempat ibadah yang menyediakan peralatan sholat seperti sarung, peci, dan mukenah, tak ada salahnya kamu membawa sendiri dari rumah supaya tidak antri dan gantian sama orang lain.

3. Hindari Traveling Di Siang Hari

Reddoorz.com
Saat sedang berpuasa, carilah waktu yang tepat untuk traveling dan hindari traveling di siang hari terutama saat matahari sedang terik. Males juga kan keliling destinasi wisata ketika matahari sedang terik. Selain itu, melakukan kegiatan traveling saat matahari sedang terik akan membuat tubuh semakin cepat dehidrasi. Jika sangat ingin melakukan traveling pada siang hari, usahakan untuk memilih destinasi yang berada di dalam ruangan dan sebisa mungkin usahakan untuk menghindari destinasi luar ruangan.

4. Jangan Lewatkan Makan Sahur

Reddoorz.com
Selain sunnah, sahur juga sangat penting bagi kamu yang hendak melakukan puasa supaya tubuh memiliki energi untuk melakukan kegiatan termasuk traveling. Tapi ingat ya, makan sahurnya dengan makanan yang berkualitas dan hindari makanan instans. Alangkah baiknya perbanyak konsumsi ikan, sayur, buah , dan air mineral ketika sahur.

5. Cari Tahu Waktu Sahur Dan Berbuka Di Desntinasi Tujuan Mu

Reddoorz.com
Hal ini juga sangat penting ketika kamu hendak melakukan traveling saat sedang berpuasa. Karena setiap daerah memiliki waktu sahur/berbuka yang berbeda-beda, untuk itu cari tahu dulu kapan waktu sahur/berbuka di destinasi yang akan menjadi tujuan traveling Mu.


Itulah sedikit tips dari Jejak Kenzie untuk kamu yang memiliki hobi traveling dan sedang berpuasa. Semoga dengan ini bisa membantu Kamu supaya hobi dan kewajiban Mu sebagai umat muslim tetap berjalan dengan lancar. Amiiinn

Selasa, 07 Mei 2019

10 RESEP MASAKAN SEHARI-HARI YANG LEZAT, SPESIAL DAN PRAKTIS

10 RESEP MASAKAN SEHARI-HARI YANG LEZAT DAN PRAKTIS

Untuk menyiapkan menu masakan sehari-hari yang sehat dan lezat, anda harus memperhatikan jenis dan variasi masakan beraneka ragam. Mengonsumsi masakan hasil sendiri memang terasa berbeda dan membanggakan. Apalagi masakan yang kita buat memiliki rasa yang enak dan disukai oleh anggota keluarga.

Ngomong –ngomong soal masakan, resep mantan kali ini punya 10 resep masakan yang bisa anda coba dirumah untuk dijadikaan menu sehar -hari. Dengan begitu, dijamin keluarga anda tidak akan bosan dengan masakan yang tersaji dirumah dan juga dapat meningkatkan selera makan keluarga anda

1. Resep Pindang Iga Palembang

Masakan khas palembang ini mudah kita temui di rumah-rumah makan yang khas palembang. Perpaduan rasa asam, manis, pedas yang segar pada masakan ini dijamin akan membuat anda menyeruput habis kuahnya.

Bahan – bahan :
  • 1 kg iga sapi
  • 3 lembar daun sala,
  • 2 batang daun serai, memarkan
  • 10 buah cabai rawit merah utuh
  • Air asam jawa secukupnya
  • 1 sendok makan kecap manis
  • 1 buah omat, potong-potong
  • Daun kemangi secukupnya
  • Garam dan gula pasir secukupnya
Bumbu halus :
  • 10 siung bawang merah
  • 10 buah cabai merah keriting
  • 10 buah cabai rawit
  • 1 ruas jari kunyit
  • ½ sendok teh rebon atau terasi
  • 2 buah tomat

Cara memasak :
  1. Rebus iga sapi dengan 2,5 liter air.
  2. Masukkan bumbu halus, daun salam, serai dan cabai merah utuh ke dalam rebusan iga sapi.
  3. Rebus iga bersama bumbu sampai iga empuk dan bau langu hilang. Jika air berkurang dan iga belum empuk tambahkan air.
  4. Masukkan nanas, garam, gula dan kecap manis. Koreksi rasa sesuai selera. tambahkan air asam jawa, banyaknya sesuaikan dengan tingkat kesamaan yang diinginkan.
  5. Masak sampai iga empuk dan bumbu meresap. Menjelang diangkat tambahkan tomat yang sudah dipotong-potong.
  6. Sajikan pindang iga selagi panas dimangkuk saji, lalu beri daun kemangi di atasnya.


Tips :
  • Pilih iga sapi yang banyak dagingnya.
  • Rebus dan buang dulu air rebusan iga sapi yang pertama sebelum dimasak, untuk mengurangi lemak dikuah.

2. Resep Kembung Suwir Sambal Korek

Sambal korek tidak hanya nikmat dicocol bebek goreng atau  ayam goreng saja. Anda bisa memasak versi sederhananya dengan ikan kembung goreng yang di suwir.

Bahan – bahan :
  • 500 gam ikan kembung
  • 1 sendok makan air jeruk nipis
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • 100 gram cabai rawit merah
  • 4 siung bawang putih
  • Minyak goreng secukupnya

Cara membuat :
  1. Bersihkan ikan kembung, beri jeruk nipis dan garam secukupnya. Goreng ikan sampai matang. Suwir – suwir lalu sisihkan.
  2. Membuat sambal korek : tumbuk cabai rawit dan bawang putih, jangan terlalu halus. Beri garam dan sedikit gula. Aduk rata.
  3. Campur ikan kembung goreng dengan sambal korek,aduk rata.
  4. Kembung suwir dengan sambal korek siap disajikan.

3. Resep Soun Goreng Pedas

Soun di goreng pedas gini enak lho...dengan tambahan udang yang banyak, menjadikan soun goreng ini terasa istimewa.

Bahan – bahan :
  • 1 papan soun kering
  • 10 ekor udang kupas, sisakan ekornya
  • 1 batang wortel, potong bentuk korek api
  • Daun bawang, potong-potong
  • 4 buah cabai hijau, iris memanjang
  • 4 buah cabai rawit, iris serong
  • 4 buah cabai merah, iris serong
  • ½ buah bawang bombay, cincang kasar
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 sendok teh kecap ikan
  • 2 sendok makan  kecap manis
  • 1 sendok teh saus tiram
  • 1 sendok makan kecap asin
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Merica secukupnya

Cara membuat :
  1. Rebus soun hingga matang, lalu tiriskan.
  2. Aduk soun dengan 1 sendok makan minyak goreng dan 1 sendok makan kecap manis, sisihkan.
  3. Tumis bawang bombai dan bawang putih hingga harum.
  4. Masukkan wortel, udang dan semua cabai. Aduk rata.
  5. Masukkan soun, daun bawang, kecap asin, saus tiram, kecap ikan, kecap manis, garam, gula dan merica. Aduk hingga rata.
  6. Koreksi rasa sesuai selera. masak sampai bumbu meresap. Angkat lalu sajikan.


4. Resep Ayam Goreng Bumbu Soto

Aroma yang harum dengan rasa rempah soto yang kuat, akan membuat anda ketagihan.

Bahan – bahan :
  • 1 ekor ayam kampung, potong jadi 4
  • 1000 ml santan encer
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 4 lembar daun jeruk, buang tulang daunnya
  • 1 batang serai, memarkan
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
Bumbu halus :
  • 8 siung bawang merah
  • 4 siung bawang putih
  • 1 sendok teh ketumbar, sangrai
  • ½ sendok teh jinten
  • 1 sendok teh merica
  • 2 cm jahe
  • 4 cm kunyit


Cara membuat :
  1. Tumis bumbu yang telas dihaluskan bersama serai, lengkuas dan daun jeruk hingga harum.
  2. Masukkan ayam, aduk hingga ayam berubah warna.
  3. Uangi santan encer, bumbui garam dan gula secukpnya.
  4. Ungkep ayam sampai empuk dan santan habis.
  5. Setelah itu angkat ayam lalu goreng hingga matang dan berwarna kuning kecoklatan.
  6. Nikmati ayam goreng bumbu soto dengan se-piring nasi panas serta lalapan dan samabl.

5. Resep Tumis Pare Udang

Pare yang ditumis dengan udang ini rasanya enak sekali. Dibumbui pedas dengan cabai yang agak banyak, pasti akan membuat keluarga anda lahap memakannya.

Bahan – bahan :
  • 2 buah pare, iris sesuai selera
  • 5 siung bawang merah, iris tipis
  • 4 siung bawang putih, iris tipis
  • Udang secukupnya
  • Cabai rawit secukupnya, iris serong
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya


Cara membuat :
  1. Remas pare dengan garam hingga layu. Lalu bilas dengan air, tiriskan.
  2. Tumis bawang merah, bawang putih dan cabai rawit sa,pai harum.
  3. Selanjutnya masukkan udang dan pare, aduk rata.
  4. Beri garam, gula dan air secukupnya. Koreksi rasa sesuai selera. masak hingga air menyusut dan bumbu meresap.
  5. Tumis pare udang siap disajikan.

Tips :
  • Untuk menghilangkan rasa pahit pare. Sebelum dimasak remas-remas pare uang telah dipotong-potong sampai layu dengan sedikit garam. Bilas bersih pare, baru pare siap untuk diolah.

6. Resep Gulai Cumi

Selain ikan, cumi sangat sedap sekali kalau dimasak gulai. Penggunaan bumbu daun segar menambah kelezatan masakan ini yang akan membuat keluarga anda ketagihan memakannya.

Bahan – bahan :
  • 1 kg cumi, bersihkan buang tintanya
  • 1 batang serai, memarkan
  • 5 lebar daun jeruk
  • 1 lembar daun kunyit, iris halus
  • 6 buah cabai rawit utuh
  • 1 potong asam kandis
  • 1 liter santan
  • Garam dan gula secukupnya
Bumbu halus :
  • 8 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 10 buah cabai rawit
  • 1 sendok teh ketumbar sangrai
  • 3 butir kemiri
  • ¼ sendok teh jintan
  • 1 ruas kunyit
  • 1 ruas jahe

Cara membuat :
  1. Tumis bumbu halus beserta serai, daun kunyit, daun jeruk dan cabai rawit hingga harum.
  2. Masukkan santan, aduk rata.Rebus selama kurang lebih 10 menit.
  3. Kemudian masukkan cumi dan asam kandis.
  4. Masak kira-kira setengah jam di atas api sedang sambil sesekali di aduk agar santan tidak pecah.
  5. Beri garam dan gula secukupnya. Koreksi rasa sesuai selera.
  6. Masak sampai bumbu meresap dan kuah menyusut.
  7. Gulai cumi siap disajikan.


7. Resep Sop Kikil

Kikil yang lembut di masak dengan rempah-rempah yang menghangatkan cocok untuk menambah variasi hidangan sop dirumah anda. Sajikan panas-panas dengan taburan seledri dan bawang merah goreng.

Bahan – bahan :
  • 500 gram kikil sapi
  • 200 gram daging sapi
  • Air secukupnya, untuk merebus kikil
  • 3 sendok makan minyak, untuk menumis
  • 5 butir cengkih
  • 1 buah pekak
  • 1 ruas jahe, memarkan
  • 2 buah wortel, potong bulat-bulat
Bumbu halus :
  • 6 siung bawang outih
  • 1 sendok teh merica
  • ½ butir pala
Pelengkap :
  • Daun bawang, secukupnya
  • Seledri, secukupnya
  • Bawang merah goreng, secukupnya
  • Sambal cabai rawit, secukupnya
  • Garam dan gula, secukupnya

Cara membuat :
  1. Rebus kikil hingga empuk. Angkat, tiriskan. Buang air rebusannya. Lalu potong kikil sesuai selera. sisihkan.
  2. Rebus daging sapi hingga empuk. Ambil kaldunya kurang lebih 1,5 liter, lalu didihkan kembali.
  3. Panaskan minyak, tumis bumbu halus bersama vengkih, pekak dan jahe hingga harum.
  4. Selanjutnya masukkan bumbu tumis, wortel dan kukl ke dalam kaldu.
  5. Tambahkan garam dan gula secukupnya. Koreksi rasa sesuai selera. masak sampai wortel cukup empuk.
  6. Angkat lalu sajikan sop kikil selagi panas dengan bahan pelengkapnya.

Tips :
  • Selalu gunakan kikil yang segar. Jika perlu rebus dan buang air rebusannya sampai 2 atau 3 kali untuk menghilangkan aroma tidak enak pada kikil.


8. Resep Tauco Udang

Selain dimakan dengan nasi putih, masakan tauco udang bisa menjadi salah satu lauk di lontong sayur. anda bisa menjadikan masakan ini sebagai pilihan disamping menu-menu pendamping lontong yang biasa anda sajikan.

Bahan – bahan :
  • 250 gram udang, kupas dan sisakan ekornya
  • 1 buah tofu atau tahu putih, potong sesuai selera lalu goreng
  • 1 papan petai, kupas lalu belah dua
  • 6 batang jagung putren, iris serong
  • 1 buah tomat, potong – potong
  • 8 siung bawang merah, iris halus
  • 4 siung bawang putih, iris halus
  • 2 lembar daun salam
  • 2 cm lengkuas, memarkan
  • 10 buah cabai keriting hijau, iris serong
  • 3 buah cabai keriting merah, iris serong
  • 10 buah cabai rawit, iris
  • 2 sendok makan tauco
  • 1 sendok makan kecap manis
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Minyak secukupnya, untuk menumis

Cara membuat :
  1. Panaskan minyak di wajan, tumis bawang merah, bawang putih, lengkuas, daun salam dan cabai hingga harum.
  2. Masukkan jagung putren, petai dan udang. Tambahkan tauco, kecap manis, gula dan air. Aduk hingga rata.
  3. Masukkan tofu goreng dan tomat. koreksi rasa sesuai selera. jika kurang bisa tambahkan garam.
  4. Masak hingga semua bahan matang dan bumbu meresap.
  5. Tauco udang siap disajikan.


9. Resep Ayam Taliwang

Rasa pedas dari cabai dan aroma kencurnya yang khas. Membuat sajian ayam taliwang ini menjadi lezat. Anda bisa menikmatinya dengan kangkung plecing yang menyegarkan.

Bahan – bahan :
  • 1 ekor ayam kampung, potong menjadi 4
  • 2 sendok makan kecap manis (optional)
  • 1 sendok makan gula merah, sisir
  • Garam secukupnya
  • Gula pasir secukupnya
  • Air secukupnya
Bumbu halus :
  • 15 siung bawang merah
  • 7 siung bawang putih
  • 15 buah cabai merah keriting
  • 15 buah cabai rawit merah
  • 1 sendok teh rebon atau terasi
  • 2 ruas kencur
  • 1 buah tomat

Cara membuat :
  1. Tumis bumbu halus hingga harum dan matang.
  2. Selanjutnya masukkan ayam, aduk hingga merata.
  3. Tambahkan air, gula merah, garam dan gula. Ungkep ayam hingga bumbu meresap.
  4. Masak ayam sampai empuk dan bumbu mengental. Cicipi.
  5. Tambahkan kecap manis, aduk rata.
  6. Setelah itu panggang ayam di atas arang sampai agak kering sambil sesekali diolasi sisa bumbu.
  7. Sajikan ayam taliwang dengan lalapan dan sambal agar lebih nikmat.

10. Resep Nasi Kebuli

Hidangan nasi khas imur tengah ini sangat enak. Aroma dan rasa bumbu rempahnya terasa di tiap suapan nasi. Bagi anda yang tidak menyukai daging kambing bisa menggantinya dengan daging sapi atau ayam.
Bahan – bahan :
  • 4 cup beras
  • 500 gram daging
  • 1 buah bawang bombay, cincang kasar
  • 7 siung bawang putih, cincang kasar
  • 5 butir kapulaga
  • 1 batang kayu manis
  • 3 buah pekak
  • 3 butir cengkeh
  • 5 sendok makan susu cair/santan
  • 2 sendok makan saus tomat
  • 1 sendok makan bubuk kari
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
  • Air secukupnya
Bumbu halus :
  • 6 bauh cabai merah keriting
  • ½ sendok teh adas
  • ½ butir pala
  • 1 sendok teh merica
  • 1 sendok teh ketumbar

Cara membuat :
  1. Cuci beras lalu rendam beras selama 5 menit. Tiriskan.
  2. Cuci bersih daging kambing, potong-potong sesuai selera.
  3. Panaskan wajan tumis bawang merah, bawang putih, bawang bombay, bumbu halus, kayu manis, cengkih, pekak dan kapulaga hingga harum.
  4. Masukkkan daging, tumis daging sampai berubah warna. Tambahkan 1 sendok makan bubuk kari. Aduk rata
  5. Tambahkan air, saus tomat, susu cair atau santan. Beri garam dan gula secukupnya, masak sampai daging empu. Pastikan air yang anda gunakan cukup banyak karna kaldu sisa memasak daging akan digunakan untuk memasak nasi.
  6. Angkat daging yang sudah empuk dari dalam kaldu. Tiriskan.
  7. Selanjutnya goreng daging kangbing.
  8. Kemudian gunakan sisa air kaldu daging untuk memasak beras. Cicipi dulu kaldunya, koreksi rasa sesuai selera lalu masukkan beras ke dalam kaldu (sesuaikan jumlah kaldu dengan jumlah beras yang dimasak, dan jika kurang anda bisa menambahkan air). Aron beras sampai kaldu terserap habis.
  9. Setelah itu kukus beras aron sampai matang.
  10. Hidangakan nasi kebuli dengan daging kambing goreng dan taburan bawang goreng di atasnya.

Jangan lupa untuk membagikan 10 Resep Masakan Sehari yang Lezat, Spesial dan Praktis kepada teman, saudara serta kerabat anda. Dan tulis dikolom komentar menu masakan apa yang anda inginkan untuk saya bagikan selanjutnya.

Minggu, 05 Mei 2019

Cara Membuat Blog Safelink Mudah Terbaru

Cara buat Blog safelink

Blog Safelink sangat dibutuhkan dalam monetisasi blog Download seperti: APK, MP3, Film dan lain-lain. Namun masih banyak yang bertanya, apakah blodg safelink aman?

Sejauh ini saya berkecimpung di dunia per-Bloggeran, sampai saat ini sangat aman. Namun tidak semua orang mampu membuatnya meskipun sudah diberikan tutorial sedetail mungkin. Namun bagaimana cara membuatnya?

Silahkan simak baik baik:

1. Silahkan download template disini: Disini dan silahkan anda instal seperti biasa.
2. Hapus kode dibawah jika anda gunakan domain TLD (com, Net, Ga, cf dll)

var blog = document.location.hostname;
var slug = document.location.pathname;
var ctld = blog.substr(blog.lastIndexOf("."));
if (ctld != ".com") {
var ncr = "https://" + blog.substr(0, blog.indexOf("."));
ncr += ".blogspot.com/ncr" + slug;
window.location.replace(ncr); };

3. Namun jika gunakan bawaan blogspot, jangan otak - atik lagi.
4.  Buat sebuah halaman pada blog anda, lalu tempelkan kode dibawah dengan mode HTLM (bukan compose)

<div class="text-center margin-bottom-20">
<h3>Advertise</h3>
KODE IKLAN DISINI
  </div>
<div class="row margin-bottom-20">
  <div class="col-md-6">
<div class="panel panel-primary">
    <div class="panel-heading text-center"><h2><i class="fa fa-shield"></i> Safe Link Converter <i class="fa fa-shield"></i></h2></div>
        <div class="panel-body text-center">
          <p class="text-primary margin-bottom-20">Encrypting your link and protect the link from viruses, malware, thief, etc!<br/>Made your link safe to visit.</p>
<div class="progress" id="daplong">
    <div class="progress-bar progress-bar-striped active six-sec-ease-in-out" role="progressbar" data-transitiongoal="100"></div>
</div>
<button id="download2" class="alert alert-dismissible alert-success btn-lg" style='display:none'><i class="fa fa-thumbs-o-up" aria-hidden="true"></i> <strong>Well done!</strong> you have successfully gained access to Decrypted Link. <i class="fa fa-hand-o-down slideInDownThumb" aria-hidden="true"></i></button>
        </div>
      </div>
</div>
  <div class="col-md-6 text-left">
<div class="panel panel-info">
  <!-- Default panel contents -->
  <div class="panel-heading"><h2><i class="fa fa-question-circle-o" aria-hidden="true"></i> How to use our tool:</h2></div>
  <div class="panel-body">
<ol>
<li>Click on <strong>How To Use</strong> menu above.</li>
<li>Click on the code and <kbd><kbd>CTRL</kbd> + <kbd>C</kbd></kbd> on your keyboard.</li>
<li>Paste the code in your HTML blog theme before the <mark>&lt;/body&gt;</mark>.</li>
<li>Save your HTML blog theme. you are done!</li>
<li>Now, your blog's outbound links was encrypted!</li>
</ol>
  </div>
</div>
</div><div class="clear"></div>
</div>
<div class="row margin-bottom-20">
  <div class="col-md-4 text-center">
<h3>Advertise</h3>
KODE IKLAN DISINI
</div>
  <div class="col-md-4 margin-top-25">
<div class="panel panel-success text-center">
<div class="panel-heading">
<h3 class="panel-title">
<b>Your link show here</b> <i aria-hidden="true" class="fa fa-hand-o-down"></i></h3>
</div>
<div class="panel-body">
<script src="https://cdn.rawgit.com/ujang/ink/813ce72f/safelink.js" type="text/javascript"></script>
<script type="text/javascript">
var currentURL=location.href;
var str = currentURL;
var res = str.replace("http://alamat-url.blogspot.com/p/generate.html?url=", "");
document.write('<button type="button" id="download" class="Visit_Link btn btn-success" onclick="changeLink();" style="display: none;"><strong>Visit Link</strong> <i class="fa fa-external-link" aria-hidden="true"></i></button>')
</script>
  </div>
</div>
</div>
 <div class="col-md-4 text-center">
<h3>Advertise</h3>
KODE IKLAN DISINI
</div>
<div class="clear"></div>
</div>
<div class="container">
  <div class="text-left">
  </div>
</div>

5. Silahkan buat sebuah judul, lalu post, setelah anda post, silahkan anda buka lalu copy link post halaman tersebut, setelah itu, kembali edit halaman dan pastekan link yang anda copy tadi pada tulisan berwarna merah.

6. Setelah selesai, copy kode dibawh ini.

var Base64={_keyStr:"ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUVWXYZabcdefghijklmnopqrstuvwxyz0123456789+/=",encode:function(input){var output="";var chr1,chr2,chr3,enc1,enc2,enc3,enc4;var i=0;input=Base64._utf8_encode(input);while(i<input.length){chr1=input.charCodeAt(i++);chr2=input.charCodeAt(i++);chr3=input.charCodeAt(i++);enc1=chr1>>2;enc2=((chr1&3)<<4)|(chr2>>4);enc3=((chr2&15)<<2)|(chr3>>6);enc4=chr3&63;if(isNaN(chr2)){enc3=enc4=64;}else if(isNaN(chr3)){enc4=64;}
output=output+ this._keyStr.charAt(enc1)+ this._keyStr.charAt(enc2)+ this._keyStr.charAt(enc3)+ this._keyStr.charAt(enc4);}
return output;},decode:function(input){var output="";var chr1,chr2,chr3;var enc1,enc2,enc3,enc4;var i=0;input=input.replace(/[^A-Za-z0-9\+\/\=]/g,"");while(i<input.length){enc1=this._keyStr.indexOf(input.charAt(i++));enc2=this._keyStr.indexOf(input.charAt(i++));enc3=this._keyStr.indexOf(input.charAt(i++));enc4=this._keyStr.indexOf(input.charAt(i++));chr1=(enc1<<2)|(enc2>>4);chr2=((enc2&15)<<4)|(enc3>>2);chr3=((enc3&3)<<6)|enc4;output=output+ String.fromCharCode(chr1);if(enc3!=64){output=output+ String.fromCharCode(chr2);}
if(enc4!=64){output=output+ String.fromCharCode(chr3);}}
output=Base64._utf8_decode(output);return output;},_utf8_encode:function(string){string=string.replace(/\r\n/g,"\n");var utftext="";for(var n=0;n<string.length;n++){var c=string.charCodeAt(n);if(c<128){utftext+=String.fromCharCode(c);}
else if((c>127)&&(c<2048)){utftext+=String.fromCharCode((c>>6)|192);utftext+=String.fromCharCode((c&63)|128);}
else{utftext+=String.fromCharCode((c>>12)|224);utftext+=String.fromCharCode(((c>>6)&63)|128);utftext+=String.fromCharCode((c&63)|128);}}
return utftext;},_utf8_decode:function(utftext){var string="";var i=0;var c=c1=c2=0;while(i<utftext.length){c=utftext.charCodeAt(i);if(c<128){string+=String.fromCharCode(c);i++;}
else if((c>191)&&(c<224)){c2=utftext.charCodeAt(i+ 1);string+=String.fromCharCode(((c&31)<<6)|(c2&63));i+=2;}
else{c2=utftext.charCodeAt(i+ 1);c3=utftext.charCodeAt(i+ 2);string+=String.fromCharCode(((c&15)<<12)|((c2&63)<<6)|(c3&63));i+=3;}}
return string;}}
var encode=document.getElementById('encode'),decode=document.getElementById('decode'),output=document.getElementById('output'),input=document.getElementById('input');var User_ID="";var protected_links="";var a_to_va=0;var a_to_vb=0;var a_to_vc="";function auto_safelink(){auto_safeconvert();}
function auto_safeconvert(){var a_to_vd=window.location.hostname;if(protected_links!=""&&!protected_links.match(a_to_vd)){protected_links+=", "+ a_to_vd;}else if(protected_links=="")
{protected_links=a_to_vd;}
var a_to_ve="";var a_to_vf=new Array();var a_to_vg=0;a_to_ve=document.getElementsByTagName("a");a_to_va=a_to_ve.length;a_to_vf=a_to_fa();a_to_vg=a_to_vf.length;var a_to_vh=false;var j=0;var a_to_vi="";for(var i=0;i<a_to_va;i++)
{a_to_vh=false;j=0;while(a_to_vh==false&&j<a_to_vg)
{a_to_vi=a_to_ve[i].href;if(a_to_vi.match(a_to_vf[j])||!a_to_vi||!a_to_vi.match("http"))
{a_to_vh=true;}
j++;}
if(a_to_vh==false)
{var encryptedUrl=Base64.encode(a_to_vi);a_to_ve[i].href="http://alamat-url.blogspot.com/p/safelink?url="+ encryptedUrl;a_to_ve[i].rel="nofollow";a_to_vb++;a_to_vc+=i+":::"+ a_to_ve[i].href+"\n";}}
var a_to_vj=document.getElementById("anonyminized");var a_to_vk=document.getElementById("found_links");if(a_to_vj)
{a_to_vj.innerHTML+=a_to_vb;}
if(a_to_vk)
{a_to_vk.innerHTML+=a_to_va;}}
Silahkan ganti kembali tulisan yang berwana merah dengan link halaman yang anda buat tadi

7. Jika sudah diganti, silahkan simpan dari formay *.txt jadi JS (javascript). Jika selesai, silahkan upload disini JS yang sudah anda simpan tadi disini. (Github)

8. Setelah itu, Copy link JS yang sudah anda upload tadi, lalu anda tempelkan link tersebut pada githack. Copy link yang ada CDN-nya.

9. Jika sudah selesai, silahkan kembali pada tahap 5. Ganti link bewarna biru dengan link JS yang ada CDN-nya tadi.

10. Setelah selesai semuanya, silahkan kembali pada tema, lalu ganti semua link JS yang anda buat tadi pada tempalte safelink anda. Didalam ini, terdapat 2 code JS (cari dengan kata kunci CDN dengan tekan C+F) dan 4 link halaman yang anda buat tadi dengan kata kunci GENERATE.

Jika sudah selesai, silahkan simpan lalu tempelkan code berikut ini pada pada blog utama atau blog download anda.

<script src='https://cdn.rawgit.com/ujang/safelink/813ce72f/safelink.js' type='text/javascript'/>
<script type='text/javascript'>
protected_links = &quot;domain.com,blogspot.com,blogger.com,linkedin.com,facebook.com,twitter.com,google.com,feedburner.com&quot;;
auto_safelink();
</script>

Untuk tahap terakhir, jika kode diatas sudah anda tempat pada blog download anda, silahkan ganti code merah dengan CDN (JS) yang anda miliki tadi.


Selamat mencoba dan Happy Blogging!

Jika anda tidak ingin repot, silahkan miliki dengan cara instan dengan klik tombol INI

Jumat, 03 Mei 2019

Daftar Biaya Service Speaker HP Xiaomi Yang Rusak

Speaker hp xiaomi rusak - Bagaimana cara mengatasi speaker hp xiaomi rusak ? Masalah speaker hp android xiaomi yang mengalami kerusakan seperti hp tidak ada suara / speaker hp android tidak ada suara, hp tidak ada suara ketika sedang telepon ataupun suara kita tidak terdengar oleh penelpon tentu menjadi suatu hal yang harus segera diatasi.

Dan sering kali cara untuk memperbaiki speaker pecah di ponsel android xiaomi tersebut biasanya kita akan membawa smartphone kesayangan kita itu ke tempat service hp xiaomi.

Namun ketika kita berbicara akan tempat service hp android maka biasanya akan berhubungan dengan harga service speaker xiaomi. Hal ini dikarenakan service center hp android akan selalu berhubungan dengan penggantian part yang memerlukan biaya service speaker hp xiaomi yang rusak tersebut.

Akan tetapi kita tidak perlu ragu untuk membawa hp xiaomi yang error tersebut ke tempat service xiaomi distributor karena tidak dipungkiri service center resmi hp xiaomi saat ini belum ada di semua kota.

Oleh karena itu pada pertemuan kita kali ini kami Smartphone Solution akan mencoba memberikan informasi akan biaya jasa service dan harga speaker hp xiaomi yang tidak bunyi tersebut. Namun sebelum kita mengulas akan daftar harga biaya jasa service xiaomi yang perlu untuk ganti speaker tersebut kami akan memberikan beberapa cara service speaker hp xiaomi yang tidak mengeluarkan suara tersebut sendiri sebelum membawanya ke toko service.

Dengan catatan, disini kami akan memberikan cara memperbaiki speaker hp yang terkena air namun belum dalam kondisi suara hilang total.

Daftar Biaya Service Speaker HP Xiaomi Yang Rusak

daftar harga service speaker hp xiaomi yang rusak
sumber : google search

Cara Memperbaiki Speaker HP Xiaomi Yang Tidak Bunyi


1. Keringkan Bagian Speaker


Langkah pertama yang perlu untuk kita lakukan untuk mengatasi speaker hp xiaomi yang tidak ada suara karena terkena air adalah dengan mematikan smartphone android xiaomi tersebut terlebih dahulu. Hal ini bertujuan untuk menghindari adanya konsleting pada perangkat hp xiaomi yang kita miliki, setelah itu kita keringkan hp xiaomi yang terkena air tersebut.

Agar proses mengeringkan dapat berjalan secara maksimal alangkah lebih baiknya jika kita membuka casing hp dan melepas baterai lalu kita keringkan menggunakan kipas angin. Setelah kondisi smartphone benar - benar dalam kondisi kering maka kita dapat cek kembali apakah speaker hp xiaomi yang kita miliki sudah berfungsi normal kembali atau belum.

2. Bersihkan Menggunakan Klip Kertas


Memperbaiki suara hp xiaomi yang tiba - tiba menghilang atau volume tidak bisa lebih keras selanjutnya dapat kita lakukan dengan bantuan klip kertas dan juga peniti. Cara kali ini cukup efektif untuk mengatasi speaker hp android yang tidak terdengar karena banyaknya debu yang menempel.

Untuk melakukan service speaker hp xiaomi tersebut kita cukup dengan membuka bagian speaker dan lihat pada bagian port. Setelah itu apabila memang terdapat banyak debu yang menempel kita hanya perlu membersihkannya menggunakan klip kertas atau peniti yang telah kita sediakan tersebut. Lakukan secara perlahan dan hati- hati karena jika tidak justru malah akan membuat debu masuk ke dalam speaker atau bahkan justru dapat merusak speaker hp android yang kita miliki tersebut.

mungkin ada tertarik :

3. Memasukkan kode khusus


Jika dengan menggunakan kedua cara di atas masalah speaker hp android xiaomi yang error / rusak tersebut belum juga bisa di atasi maka kita perlu untuk memasukkan kode khusus. Kode khusus ini berfungsi untuk memastikan penyebab kerusakan speaker hp xiaomi tidak ada suara dan juga menghindari serangan virus.

Untuk mengetahui kode khusus tersebut kita dapat mencari referensinya di pencarian google karena setiap jenis tipe handphone akan memiliki kode yang berbeda - beda. Di dalam menu kode khusus tersebut terdapat beberapa pilihan software info, service test, service info dan lainnya yang dapat kita gunakan untuk mengetahui sumber penyebab speaker hp xiaomi yang rusak.

Harga Memperbaiki Speaker HP Xiaomi Yang Tidak Bunyi


Jika dengan cara di atas kita belum dapat memperbaiki hp xiaomi yang tidak ada suara tersebut maka solusi terbaik untuk mengatasinya adalah dengan membawanya ke tempat service hp xiaomi terdekat. Dan apabila memang untuk memperbaiki hp android xiaomi yang tidak berbunyi tersebut diperlukan ganti part maka di bawah ini adalah pilihan harga service hp xiaomi tersebut.

1. Biaya Service Ganti Mic HP Xiaomi


Ciri - Ciri Mic Hp Xiaomi Yang Rusak

  • Penerima telepon tidak bisa mendengar suara kita saat sedang menelpon

Sebelum kita mengganti microphone hp xiaomi tersebut, alangkah lebih baiknya jika kita melakukan pengecekan kembali untuk memastikan apakah mic hp xiaomi yang kita miliki benar - benar rusak atau tidak.

Cara Mengecek Microphone HP Android Yang Rusak

Coba Gunakan Untuk Merekam Suara

Untuk memastikan kondisi mic hp yang tidak berfungsi sering kali kita memeriksanya pada saat melakukan panggilan. Namun untuk lebih memantapnya lagi coba gunakan fitur perekam suara dengan cara sebagai berikut :

  • Masuk pada aplikasi recorder (bawaan HP)
  • Setelah itu coba untuk merekam dan lihat hasil record tersebut
  • Apabila hasil record tidak ada itu artinya microphone hp android memang terdapat masalah
  • Namun jika hasil record terdengar akan tetapi suara sangat pelan dapat disebabkan karena MIC sudah lemah, tertutup atau kita lupa mengencangkan volume HP android xiaomi tersebut

Periksa Lubang Mic HP Android

HP tidak ada suara saat telepon juga dapat dikarenakan adanya hambatan pada lubang mic hp android. Perlu untuk kita ketahui bahwa fungsi lubang microphone hp adalah pintu masuknya suara dari mulut kita sebelum di rubah menjadi gelombang audio yang nantinya di kirim oleh jaringan ke lawan bicara saat kita telepon.

Jadi apabila penerima telepon tidak bisa menerima sinyal suara yang kita bicarakan, ada kemungkinan jika lubang mic hp tersebut tersumbat / tertutup.

Untuk membersihkan lubang mic telepon hp android dapat kita lakukan dengan cara menggosoknya menggunakan sikat gigi atau jarum agar lubang tidak tersumbat. Namun pastikan saat anda menggunakan jarum jangan menusuknya terlalu, dikhawatirkan apabila malah terkena membran pada speaker hp android tersebut.

Factor Reset

Jika dengan 2 cara di atas suara speaker hp saat menelpon masih saja pelan / tidak bunyi, tidak ada salahnya jik kita mencobanya untuk melakukan Factory Reset.

Tidak menutup kemungkinan suara hilang di hp xiaomi juga karena kerusakan software dan Factory Reset ini juga berfungsi sebagai reset Konfigurasi pengaturan Mic.

Buka HP lalu Cek Kondisi Solderan MIC

Disini kami hanya menyarankan untuk melihat kondisi solderan mic hp saja, jika anda ingin mengganti pastikan anda sudah memiliki keahlian di bidang tersebut.

Akan tetapi jika anda tidak memiliki keahlian dan tidak adanya keberanian untuk memperbaikinya sendiri, sebaiknya bawa saja ke service center terdekat.

Berapa Harga Service Microphone HP ?

    Harga : Rp 150.000, -

    2. Biaya Service Ganti Speaker HP Xiaomi


    Ciri - Ciri Speaker HP Xiaomi Yang Rusak

    • Kita tidak bisa mendengar suaru orang lain saat sedang menelpon

    lihat juga :

      Harga : Rp 200.000, -

      3. Biaya Service Ganti Buzzer HP Xiaomi Yang Rusak


      Ciri - Ciri Buzzer Hp Xiaomi Yang Rusak

      • HP Xiaomi tidak bisa mengeluarkan suara musik, nada dering ataupun loadspeaker

      Harga : Rp 200.000, -


      Sumber : Jasa Service HP Xiaomi Di Kota Jakarta, harga di atas belum termasuk jasa perbaikan

      Demikian pertemuan kita kali ini yang baru saja mengulas tentang harga service speaker hp xiaomi yang tidak ada suara. Semoga artikel kami kali ini dapat memberikan manfaat untuk kita semua, sekian dan terima kasih ..

      Selasa, 30 April 2019

      Perkampungan Eropa di Kota Mini Lembang


      Pertama kali kami mendengar tentang Kota Mini, bayangan kami Kota Mini ini bagaikan suatu perkampungan Eropa yang luas. Namun setelah beberapa kali melihat foto teman-teman yang sempat mengunjungi Kota Mini, ternyata Kota Mini ini merupakan kota kecil tetapi cantik untuk dilihat dan difoto. Akhirnya kami pun memutuskan untuk sekalian mengunjungi tempat ini saat kami ke Floating Market Lembang.
      Kereta di depan Kota Mini. 
      Mari dibaca dulu tata tertibnya :)
      Walau berada di kompleks yang sama dengan Floating Market, kita tetap harus membayar tiket untuk masuk ke dalam Kota Mini ini. Harga tiket ini hanya untuk masuk ke dalam Kota Mini. Sedangkan untuk bermain di dalam Kota Mini, kita harus membayar terpisah.
      Bergaya sambil naik kuda.
      Little Cowgirl 
      Ada apa saja di Kota Mini? Saat kami masuk ke area Kota Mini, deretan rumah bernuansa Eropa, dengan pagar putih dan manis, menyambut kami.
      Jalanan Kota Mini
      Di rumah paling depan terdapat rumah untuk menyewa kostum. Di sini disediakan kostum Belanda yang dapat disewa dan digunakan selama anak-anak, dan juga orang dewasa, berkeliling di dalam Kota Mini. Walaupun demikian, karena satu dan lain hal, kami tidak menyewa kostum yang ada. Namun banyak ibu-ibu yang menyewa kostum tersebut dan jalan-jalan dengan kostum tersebut.
      Rumah Kostum.
      Salon Bella
      Tempat belanja pertama yang kami jumpai.
      Setiap rumah ini bukan hanya rumah biasa, tetapi merupakan tempat anak-anak melakukan kegiatan. Ada rumah yang berfungsi sebagai kantor pos. Yang unik di sini, anak-anak dapat menggunakan kostum superhero saat beraktifitas di dalam kantor pos ini.
      Kantor Pos yang putih.
      Suasana dalam Kantor Pos, lengkap dengan kostum Superhero.
      Keterangan di depan pintu. Mirip di mana ayo?
      Untuk yang suka jajan dan makan, di Kota Mini juga ada rumah yang menjadi tempat belanja, kafe, Bakery, dan juga restaurant. Jadi selama anak-anak beraktivitas, orang tua bisa duduk-duduk dan makan juga.
      Bisa ditebak kan isinya apa?
      Mini Bakery. 
      Science Centre di Kota Mini. 
      Di Kota Mini juga ada Mirror Castle, Kantor Polisi dan Pemadam Kebakaran. Tempat memadamkan apinya cukup unik, karena berbau seperti bangunan terbakar.
      Pom Bensin juga ada di sini. Self service ya.
      Stasiun Radio dan mainan outdoor.
      Kantor Polisi.
      Mirror Castle
      Kantor Pemadam Kebakaran.
      Hotel yang terbakar. 
      Untuk yang suka main jadi suster, di Kota Mini juga ada klinik lengkap dengan boneka mainan dan strollernya. Jadi anak-anak bisa mendorong stroller berkeliling Kota.
      Klinik biru.
      Stroller mini yang bisa dibawa berkeliling.
      Bear House yang lengkap dengan boneka beruang yang besar.
      Selain rumah-rumah, di ujung Kota Mini ini juga terdapat Playground dan Food Court. Di foodcourtini ada banyak makanan yang dapat dicoba. Tujuan kami adalah untuk menukarkan tiket kami dengan cemilan.
      Cemilan yang kami tukar.
      Ini juga bisa dibeli loh.
      Playground di ujung jalan Kota Mini.
      Pasar sayuran dan buah-buahan.
      Selesailah acara mengelilingi Kota Mini di sini. Jika dihitung tidak sampai satu jam. Mungkin karena kami tidak bermain di dalam sini. Secara keseluruhan mainan yang ada di dalam sini adalah bermain peran. Anak-anak mengenal banyak profesi yang dapat dilakukan saat mereka dewasa nanti. Jadi seperti di Kidzania tetapi outdoor.
      Rumah Kucing yang tidak beroperasi saat kami datang.
      Rumah gempa, membuat anak tahu ini salah satu akibat gempa.
      Museum, masih dalam proses pembuatan.
      Apa yang menarik di sini? Uhm....di sini banyak spot foto yang bagus. Bangunan Eropa yang colorful dengan pagar putih terlihat sayang untuk tidak difoto. Apalagi Duo Lynns hobi bergaya =D
      Salah satu telephone umum yang ada
      Ambil surat dulu ya =D

      Sekilas Informasi
      Kota Mini Lembang
      Alamat: Jalan Grand Hotel no 33E, Lembang, Bandung.
      Jam Operasional: 09.00 – 19.00 (Senin-Kamis), 08.00 – 20.00 (Jumat- Minggu)
      Harga Tiket Masuk: Rp 25.000,00 (dapat ditukarkan dengan snack, tidak termasuk aktivitas di dalam)